CRITICAL REVIEW TENTANG KORUPSI DAN PELANGGARAN HAK ASASI MANUSIA
Judul artikel : Korupsi dan pelanggaran hak asasi manusia
Oleh
: Alexander Madji
Tema
: Perampasan hak-hak rakyat
Dalam artikel yang berjudul “
Hak-hak rakyat sudah lama dirampas” oleh Alexander Madji. Dijelaskan bahwa hak
hak petani dan pedagang sudah dirampas oleh para konglomerat mulai dari
kebijakan, dan pekerjaan bahkan lahan. Pada hal pertama pembahasan yang
disinggung yaitu para petani dan pedagang dan ini sangat mencerminkan bahwa
yang disinggung yaitu rakyat kecil dan menengah. Pembahasan dimulai dengan
sangat rinci dan memudahkan para pembaca untuk pertama kali mencerna artikel
yang akan dibaca. Dijelaskan juga bahwa rakyat kehilangan banyak lahan lahan
tanah yang mereka gunakan untuk melakukan mata pencahariannya.
Raiyat mengganggap bahwa dengan
kehilangan lahan lahan tersebut dikarenakan oleh konglomerat yang membeli lahan
tersebut untuk membangun apartemen misalnya dan rakyat kecil pun tidak bisa
melawan posisi yang leih besar dari rakyat kecil. Hal tersebut membuat rakyat
menjadi kalah dan bahkan mengurangi mata pencaharian petani. Selanjutnya di
artiket juga dijelaskan bahwa dalam kehidupan, hak hak memang tidak bisa dibeli
tetapi hak dapat diperbesar. Seperti misalnya di artikel ini yang mengutip
tentang perusahaan freeport milik amerika yang menurut saya sangat penting
karena sangat mencerminkan perampasan hak hak di papua bagi rakyat yang
melakukan pengeboran minyak di tanah papua dengan gila gilaan dan hal tersebut
berawal dari freeport yang tidak berkuasa apa apa dan memiliki jatah lahan yang
sedikit dan sekarang bahkan lahannya yang sangat luas ini membuat PT freeport
menjadi berkuasa di Sebagian kebijakan. Padahal kalau bisa rakyat pun bisa
melakukan pekerjaan pertambangan terutama jika mendapat pelatihan.
Selanjutnya alexander mandji
mengutip bahayanya jika hak hak rakyat terusan diperas dan tidak diberikan
secara semestinya. Maka yaitu membuat para rakyat akan menjadi kesusahan, baik
itu kesusahan secara finansial dan kewenangan. Banyak yang berkata bahwa rakyat
kecil memiliki hak sekecil semut dan para pemerintah memiliki hak yang besar.
Beliau pun membantah dengan sangat jelas bahwa pemikiran tersebut sangatlah
salah. Alexander mandji sangat bersimpati terhadap rakyat kecil yang ditindas
hamnya. Karena pada hakekatnya ham diberika oleh yang maha kuasa sama rata
setiap manusia.
Keunggulan artikel ini yang utama
yaitu setiap pembahasan selalu rinci dan diselingi bukti bukti yang sangan
relevan sehingga tidak dapat diragukan lagi relevensi dari artiket. Salah satu
keunggulan lain artiket ini menurut saya pada Setiap pembahasan yang dijelaskan
oleh alexander mandji diselingi oleh pendapatnya sendiri sehingga membuat orang
lain dapat mengutarakan dan berfikir fikir sendiri tentang mana yang perlu
diberi simpati dan mana yang harus dikoreksi. Dan pendapatnya pun diberi buktu
bukti yang memperkuat argumennya.
Dalam salah satu pendapatnya ia
mengutip bahwa jika dalam 50 tahun negeri tidak dapat mengubah system dalam
negeri ini menjadi lebih ideal maka negeri ini bisa dalam bahaya. Ini merupakan
pendapat menarik karena kita tahu bahwa Indonesia krisis persamaan hak dan akan
membuat keseimbangan pendapat menjadi anjlok. Pendapat tersebut membuat para
pembaca menjadi memiliki simpati terhadap negeri ini terutama untuk para rakyat
yang ditindas oleh para konglomerat.
Dalam artikel tersebut ada yang
harus diberi penjelasan tambahan yang jelas yaitu kenapa kenapa rata rata
kebijakan dalam apapun pasti lebih menguntungkan para rakyat yang tinggi
misalnya para konglomerat dan para pegawai negara, dan kenapa mereka lebih
diberi kenyamanan dibandingkan rakyat kecil seperti petani, pedagang, nelayan
dan lain lain.
Terakhir yaitu artiket ini sangat
bagus bagi para pembaca untuk mengetahui mana yang benar benar harus diberi
simpati dan mana yang harus mendapatkan koreksi. Dan harus dibaca oleh para
kalangan baik itu rakyat kecil, menengah , maupun tinggi.
Komentar
Posting Komentar